
Humas, Baringin (15/05/2024) – Tim Satgas Nagari Baringin, Wali Nagari, Perangkat Nagari beserta seluruh Kepala Jorong Nagari Baringin dan staf, Bhabinkamtibmas, Ketua KNPI Tanah Datar, Ketua PKK Nagari Baringin, Perwakilan Kader Nagari Baringin, Tokoh-tokoh masyarakat Nagari Baringin.bersama warga perumahan Bukit Bintang Rizano, warga sekitar jorong Bukit Gombak dan warga dari luar Nagari Baringin, setelah melaksanakan kegiatan gotong royong bersama selama 3 hari akhirnya merampungkan pembangunan jembatan darurat sementara yang mengakibatkan putusnya jembatan akses utama ke perumahan Bukit Bintang Rizano, Jorong Bukit Gombak Nagari Baringin.
Gotong royong ini dimulai pada hari senin 13 Mei 2024 s/d 15 Mei 2024 yang di pimpin langsung oleh Wali Nagari Baringin. “Terima kasih atas bantuan kerja sama dari bapak ibuk yang telah membantu dalam pengerjaan jembatan darurat ini, Kemudian Kami ucapkan mohon maaf jika ada kesalahan dalam pelayanan pengerjaan ini” Ujar Rahmat Aliyah Andri, A.Md Datuak Peto Kayo.
Bhabinkamtibmas Nagari Baringin Bripka Ciko juga menyampaikan syukur Alhamdulillah, kegiatan goro pembuatan jembatan Darurat ini berjalan lancar, mudah – mudahan apa yang kita lakukan ini dapat bermanfaat bagi warga Perumahan bukit Bintang Rizano, dan apa yang kita perbuat sekarang ini semoga menjadi amal kebaikan serta mendapatkan pahala dari Allah SWT, serta selalu dalam lindunganNya”.